Connect with us

Kabupaten Sidrap

Syaharuddin Alrif Pimpin Rakor Keagamaan, Ajak Seluruh Komponen Sukseskan Sidrap Berkah

Published

on

Kitasulsel–SIDRAP Bupati Sidenreng Rappang (Sidrap), Syaharuddin Alrif, didampingi Wakil Bupati Nurkanaah, membuka Rapat Koordinasi Keagamaan Majelis Ulama Indonesia (MUI) se-Kabupaten Sidrap di Masjid Agung Pangkajene, Sabtu (12/7/2025).

Acara dihadiri Sekretaris Umum MUI Sulsel, Muammar Bakri, Dandim 1420 Sidrap, Letkol Awaloeddin, Kajari Sidrap, Sutikno, dan Kasat Binmas Polres Sidrap, AKP Andi Mappahairul.

Tampak pula Ketua MUI Sidrap, Abdul Malik Tibe, Plh Kakan Kemenag Sidrap, Mustari Mustafa, serta para kepala OPD, camat, lurah, pengurus MUI, para mubaligh, tokoh agama, dan tokoh masyarakat.

Syaharuddin mengatakan Rakor ini menjadi bagian dari upaya mewujudkan Sidrap aman dan religius, selaras dengan visi Sidrap Berkah.

“Rakor ini bagian dari visi misi Sidrap Berkah. Tujuannya supaya semua komponen masyarakat Sidrap ikut terlibat mewujudkan Sidrap aman dan religius,” ujarnya.

BACA JUGA  Pemkab Sidrap Mantapkan Persiapan HUT ke-80 RI

Sejalan dengan itu, Bupati Syaharuddin juga mengajak seluruh elemen masyarakat mendukung program keagamaan dengan menjaga akhlak, pendidikan, dan moral di tengah masyarakat.

“Tidak ada yang susah kalau kita mau menjalankan, menjaga akhlak, pendidikan, dan moral masyarakat kita,” tegasnya.

Ia selanjutnya menekankan pentingnya program Sidrap Berkah sebagai gerakan bersama masyarakat. “Setiap malam Jumat, kita melaksanakan program Sidrap Berkah. Semua komponen masyarakat diharapkan ikut berpartisipasi,” katanya.

Syaharuddin menjelaskan rencana menjadikan Sidrap sebagai pesantren besar dengan pola pembinaan terstruktur.

“Kita akan mendesain Sidrap menjadi satu pesantren besar, dengan 560 masjid di seluruh Sidrap akan ditugaskan dua tim untuk pembinaan. Kalau kita berhasil melakukan ini selama lima tahun, insya Allah hasilnya luar biasa,” terangnya.

BACA JUGA  Wabup Sidrap Terima Audiensi Rutan Bahas Remisi HUT ke-80 RI

Ia juga meminta dukungan semua pihak untuk membina generasi yang cinta masjid. “Kepada pengurus masjid, saya selalu bilang, mari membangun mental dan akhlak anak-anak kita supaya mencintai masjid dan menjaga kebersihan masjid,” tutur Syaharuddin.

Ia juga menginstruksikan para kepala desa, lurah, dan camat mendampingi tim dakwah. Begitu pun seluruh pemangku kepentingan diimbau berperan aktif menyukseskan program tersebut.

Syaharuddin menegaskan, kebijakan mendekatkan masyarakat pada masjid akan menjadi bagian penguatan akhlak dan keberkahan daerah.

Sekretaris Umum MUI Sulsel, Muammar Bakri, mengapresiasi langkah Pemkab Sidrap mendukung program keagamaan dan berharap Sidrap menjadi pusat ulama di Sulsel. Ia juga meminta pengurus MUI memanfaatkan kantor yang telah disiapkan pemerintah untuk pembinaan umat.

BACA JUGA  Ketua Dekranasda Sidrap Dorong UMKM Kerajinan Tembus Pasar Global pada Rakerda Dekranasda Sulsel 2025

Ketua MUI Sidrap, Abdul Malik Tibe, menyebut Rakor ini menjadi upaya memperbaiki akidah, ibadah, muamalah, dan akhlak masyarakat Sidrap. Ia menegaskan MUI siap bersinergi dengan pemerintah untuk membina umat dan mendukung program keagamaan di Sidrap. (*)

Continue Reading
Click to comment

You must be logged in to post a comment Login

Leave a Reply

Kabupaten Sidrap

Pemkab Sidrap Gelar Rakor Perencanaan Keuangan dan RBA Puskesmas Tahun 2026

Published

on

Kitasulsel.com SIDRAP – Pemerintah Kabupaten Sidenreng Rappang (Sidrap) melalui Dinas Kesehatan menggelar rapat koordinasi dan perencanaan keuangan dalam rangka menindaklanjuti penyusunan Rencana Bisnis Anggaran (RBA) serta pendapatan Puskesmas Tahun 2026. Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Bupati Sidrap, Syaharuddin Alrif, dan berlangsung di Aula Saromase, Kompleks SKPD Sidrap, Kelurahan Batu Lappa, Kecamatan Watang Pulu, Kamis (8/1/2026).

Dalam rapat tersebut, Bupati Syaharuddin didampingi Sekretaris Daerah Sidrap Andi Rahmat Saleh, Asisten Administrasi Umum Nasruddin Waris, Pelaksana Tugas Kepala Dinas Kesehatan Ishak Kenre, Kepala Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Rohady Ramadhan, Kepala Badan Perencanaan Pembangunan, Riset, dan Inovasi Daerah (Bapperida) Herwin, serta Pelaksana Tugas Kepala Badan Keuangan dan Aset Daerah (BKAD) Sunandar.

BACA JUGA  Wadah Kreasi Seni Sidrap Bangkit, Festival Tiga Hari di Taman Usman Isa Hadirkan Ragam Kreativitas

Rapat koordinasi ini diikuti oleh para pejabat lingkup Dinas Kesehatan, Direktur RSUD, kepala UPT Puskesmas se-Kabupaten Sidrap, kepala tata usaha, serta pengelola keuangan Puskesmas. Forum tersebut menjadi wadah konsolidasi dalam menyelaraskan kebijakan dan perencanaan keuangan sektor kesehatan daerah.

Bupati Syaharuddin Alrif menyampaikan bahwa rapat ini merupakan forum strategis antara pemerintah daerah dan jajaran Dinas Kesehatan untuk mengoptimalkan pelayanan kesehatan kepada masyarakat. Ia menekankan pentingnya sinergi dan perencanaan yang matang guna mendukung peningkatan mutu layanan kesehatan di Kabupaten Sidrap.

“Sinergi dan perencanaan yang matang sangat penting dalam mendukung peningkatan mutu layanan kesehatan masyarakat,” tegas Syaharuddin.

Ia juga mengapresiasi berbagai perubahan dan kemajuan yang telah dilakukan jajaran Dinas Kesehatan, baik dari sisi praktik pelayanan maupun penyesuaian kebijakan di lapangan. Menurutnya, capaian tersebut perlu terus dijaga dan ditingkatkan melalui pengelolaan keuangan yang profesional.

BACA JUGA  Sidrap Dapat Pujian di Tengah Pengarahan Mendagri Terkait Dinamika Sosial Masyarakat

“Capaian tersebut perlu terus dijaga dan ditingkatkan melalui pengelolaan keuangan yang baik,” sambungnya.

Lebih lanjut, Syaharuddin menegaskan bahwa pengelolaan keuangan sektor kesehatan harus dilakukan secara akuntabel, transparan, dan sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan, khususnya dalam pengelolaan Badan Layanan Umum Daerah (BLUD) Puskesmas.

“Perencanaan anggaran harus disusun secara realistis, terukur, dan berorientasi pada kebutuhan pelayanan dasar masyarakat,” tandasnya.

Sementara itu, Plt Kepala Dinas Kesehatan Sidrap, Ishak Kenre, menjelaskan bahwa kegiatan tersebut merupakan tindak lanjut penyusunan RBA Puskesmas Tahun 2026 agar sejalan dengan prinsip akuntabilitas dan transparansi pengelolaan keuangan BLUD.

“Rapat ini juga menjadi sarana koordinasi perencanaan keuangan antara Dinas Kesehatan, Puskesmas, RSUD, dan unit terkait,” tutur Ishak.

BACA JUGA  Pemkab Sidrap Mantapkan Persiapan HUT ke-80 RI

Ia menambahkan, rapat ini digunakan untuk mengevaluasi dokumen dan kinerja keuangan Puskesmas, khususnya RBA Tahun 2024, 2025, dan 2026. Selain itu, dibahas pula laporan realisasi pendapatan, belanja, dan pembiayaan Puskesmas Tahun 2024 dan 2025 sebagai dasar penyusunan perencanaan anggaran tahun berikutnya.

Rapat koordinasi tersebut diisi dengan presentasi para kepala Puskesmas yang memaparkan kondisi keuangan, capaian kinerja, serta rencana anggaran masing-masing unit kerja untuk Tahun 2026, sebagai upaya mewujudkan layanan kesehatan yang berkualitas dan berkelanjutan di Kabupaten Sidrap.

Continue Reading

Trending