Connect with us

NEWS

IPTU Didik Sutikno Tegaskan Penanganan Kasus Narkoba Ikuti Prosedur 3×24 Jam

Published

on

Kitasulsel—SIDRAP — Menyikapi isu yang berkembang di masyarakat mengenai dugaan praktik “tangkap lepas” pelaku narkoba, Kasat Narkoba Polres Sidrap, IPTU Didik Sutikno memberikan klarifikasi bahwa seluruh penanganan kasus narkotika telah mengikuti prosedur hukum yang berlaku.

“Isu itu tidak benar. Pemberitaan seharusnya berimbang dan disertai konfirmasi kepada pihak terkait,” ujar IPTU Didik pada Jumat, 11 April 2025.

Ia menjelaskan, dalam proses hukum kasus narkoba, pihak kepolisian memiliki waktu 3×24 jam untuk menentukan status seseorang. Prosedur ini, menurutnya, menjadi acuan penting dalam memastikan apakah seseorang layak ditetapkan sebagai tersangka atau tidak.

“Dalam jangka waktu itu dilakukan serangkaian pemeriksaan dan pendalaman, untuk memastikan keterlibatan seseorang dalam perkara narkoba,” jelasnya.

BACA JUGA  Rahmatika Target Pembentukan Komisi Hingga Bamus Selesai Pekan Depan

IPTU Didik juga mengajak semua pihak untuk mengedepankan prinsip klarifikasi dan verifikasi dalam menyampaikan informasi ke publik. Hal ini penting agar tidak menimbulkan kesalahpahaman dan menjaga kredibilitas semua pihak.

“Apabila ada dugaan pelanggaran, kami terbuka terhadap laporan yang disertai bukti. Institusi kami berkomitmen untuk transparan dan profesional dalam setiap penanganan kasus,” tandasnya.

Ia menambahkan bahwa momentum pasca-libur lebaran seharusnya dimanfaatkan untuk mempererat sinergi dan komunikasi, bukan sebaliknya.

Pihaknya tetap berkomitmen untuk menjalankan tugas dengan integritas demi menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat. (ibe)

Continue Reading
Click to comment

You must be logged in to post a comment Login

Leave a Reply

NEWS

Bank BRI Kembali Buktikan Sebagai Jawara Bidang Literasi dan Inklusi Keuangan

Published

on

KITASULSEL—MAKASSAR — Komitmen Bank BRI dalam mendorong literasi dan inklusi keuangan kembali mendapat pengakuan. Pada gelaran Financial Expo (FinExpo) 2025 yang berlangsung di Trans Studio Mall Makassar, Sabtu (4/10), Bank BRI dinobatkan sebagai Bank Pendorong Literasi dan Inklusi Terbaik.

Ajang ini merupakan bagian dari rangkaian kegiatan Bulan Inklusi Keuangan (BIK) yang diselenggarakan oleh OJK Sulawesi Selatan dan Barat (Sulselbar) bersama Forum Komunikasi Industri Jasa Keuangan (FKIJK) Sulselbar.

Tak hanya itu, Bank BRI juga berhasil meraih penghargaan sebagai Booth Terfavorit pilihan pengunjung dalam acara yang berlangsung selama dua hari tersebut. Keberhasilan ini tak lepas dari pendekatan edukatif yang diusung BRI dalam memberikan pemahaman seputar layanan perbankan kepada masyarakat, termasuk bagi penyandang disabilitas. Kehadiran layanan Bahasa Isyarat di booth BRI disambut hangat oleh komunitas disabilitas yang antusias mengunjungi dan berinteraksi langsung dengan para petugas BRI.

BACA JUGA  Kepala BPOM RI Dorong Indonesia Mandiri Bahan Baku Obat dan Vaksin

Pencapaian ini menjadi bukti nyata konsistensi BRI dalam mendorong transformasi keuangan yang inklusif. Berbagai inisiatif strategis telah dijalankan, mulai dari perluasan jumlah Agen BRILink, peningkatan pengguna Super App BRImo, hingga peluncuran BRIsat yang mendukung pemerataan akses keuangan di seluruh penjuru negeri, termasuk wilayah 3T (Terdepan, Terluar, dan Tertinggal).

Bank BRI juga terus mendorong pengembangan teknologi keuangan melalui platform BRIAPI (Open API) yang memungkinkan kolaborasi dengan pihak ketiga dan startup untuk menciptakan layanan keuangan yang lebih luas dan terintegrasi. Di sisi lain, edukasi dan pemberdayaan terus diperkuat melalui berbagai program seperti Desa BRILiaN, pembinaan UMKM melalui Mantri BRI dan Mekaar, hingga kolaborasi dengan entitas seperti PNM.

BACA JUGA  Hari Bhayangkara ke-79, Rusdi Masse: Polri Garda Terdepan, Wujud Nyata “Polri untuk Masyarakat”

Mengusung konsep Hybrid Bank, BRI menggabungkan kekuatan layanan digital dengan pendekatan personal melalui Agen BRILink. Ini menjadi langkah strategis dalam menjangkau dan mendampingi masyarakat dalam memahami serta memanfaatkan produk keuangan secara bijak.

Continue Reading

Trending

Copyright © 2024 Kitasulsel