Connect with us

Pendidikan

UPT SPF SDI Malimongan Baru ,Makassar Terapkan Inovasi Pencil, Ini Kata Hj. Asia Bau Selaku Kespek

Published

on

Kitasulsel–Makassar  UPT SPF SDI Malimongan Baru yang berlokasi di sekitar wilayah Lembo, Kecamatan Tallo, Kota Makassar, Provinsi Sulawesi Selatan (Sulsel) saat ini tengah menerapkan I ovasi Pencil.

Hal ini dikatakan Hj. Asia Bau, S.Ag., M.Pd., selaku Kepala Sekolah (Kepsek) kepada awak media, Kamis (15/08/2024) pagi.

Menurutnya, UPT SPF SDI Malimongan Baru Kelurahan Lembo Kecamatan Tallo

Menerapkan inovasi PenCil (Pengusaha Kecil) sebagai inovasi.

Diketahui, kami membentuk solusi dari rendahnya tingkat kehadiran siswa di UPT SPF SDI Malimongan Baru. Ini yang karena faktor ekonomi siswa(i) membantu ekonomi keluarganya dengan menjajakan makanan di pagi hari sebelum berangkat sekolah.

Kegiatan siswa(i) ini berdampak siswa sering terlambat ke sekolah atau bahkan tidak masuk sekolah.

BACA JUGA  Diskusi Buku BEM Psikologi Unibos: Dihadiri Pembicara Ulung hingga Bahas 99 Sesat Pikir ala Rolf Dobelli

PenCil merupakan salah satu menjadi solusi terhadap permasalahan siswa(i) ini : yaitu siswa(i) diberi kesempatan menjajakan makanan jualannya di sekolah, pada saat istirahat, ucapnya.

Olehnya itu Hj. Asia Bau, S.Ag., M.Pd., selaku pihak sekolah menyiapkan lapak jualan bagi siswa(i) berupa meja kecil yang digunakan untuk menjual saat istirahat.

Hal ini menjadi sangat efektif dan siswa dapat mengikuti pelajaran dan tepat waktu sambil juga dapat tetap membantu perekonomian keluarganya, pungkasnya .(Andis)

Continue Reading
Click to comment

You must be logged in to post a comment Login

Leave a Reply

Pendidikan

OSIS SMP Negeri 5 Makassar Gelar Kegiatan Halal Bihalal Pasca Libur Idul Fitri

Published

on

KITASULSEL.COM, MAKASSAR — Organisasi Siswa Intra Sekolah (OSIS) SMP Negeri 5 Makassar menggelar kegiatan halal bihalal pada Jumat (11/4/25) di aula sekolah. Acara ini diadakan dalam rangka mempererat tali silaturahmi antar siswa, guru, dan staf sekolah setelah merayakan Idulfitri 1446 H dirangkaikan dengan syukuran pengurus OSIS yang baru saja dilantik pada bulan Ramadan lalu.

Kegiatan yang dimulai pukul 08.00 WIB ini diikuti oleh seluruh masyarakat sekolah, kepala SMP Negeri 5 Makassar Firman, S.Pd., M.Pd. dalam kegiatan ini menyampaikan pentingnya saling memaafkan dan menjaga kebersamaan di lingkungan sekolah.

Acara dilanjutkan dengan pemotongan tumpeng oleh Kepala SMP Negeri 5 Makassar didampingi Wakasek bidang kesiswaan serta ketua OSIS dan diakhiri dengan kegiatan makan bersama dan saling bersalaman antara siswa, guru, dan staf sekolah. Suasana hangat dan penuh keakraban terasa sepanjang kegiatan berlangsung.

BACA JUGA  Pengawas Sekolah Gelar Sosialisasi Tentang Kebijakan Baru Kemendikdasmen di UPT SPF SMPN 49 Makassar

Ketua OSIS, Nur Hikma, menyampaikan rasa syukur atas terlaksananya acara ini. “Kami berterima kasih kepada seluruh pihak yang telah mendukung. Semoga kegiatan ini bisa menjadi tradisi positif di sekolah kita setiap tahunnya,” ujarnya.

Melalui kegiatan ini, OSIS berharap dapat terus menjadi penggerak kegiatan positif yang memperkuat kebersamaan dan semangat kekeluargaan di lingkungan sekolah.

Continue Reading

Trending

Copyright © 2024 Kitasulsel