Erik ten Hag Siap Bikin Man United Menyala, Akur dengan Sancho dan Yakin Selevel Tim-tim Terbaik di Liga Inggris

Kiatsulsel–JAKARTA Erik ten Hag siap bikin Man United ‘menyala’ musim ini dengan harapan memperoleh skuad yang komplet dan konsisten untuk menyaingi tim-tim dominan di Liga Inggris.
Pelatih Manchester United, Erik ten Hag, membeberkan sejumlah komentar menarik di sela agenda pramusim klubnya di Amerika Serikat.

Salah satunya mengenai rekonsiliasi dengan winger Jadon Sancho.
Musim lalu dua sosok ini terlibat konflik hingga berujung penyingkiran Sancho ke klub lamanya, Borussia Dortmund.

Dalam masa pengasingan, pemuda Inggris berusia 24 tahun itu malah cemerlang.
Ia berperan meroketkan Dortmund ke final Liga Champions walau ujung-ujungnya harus kalah dari Real Madrid.
Di tengah isu keretakan hubungan dengan Ten Hag saat pulang ke Man United, banyak pihak memprediksi Sancho bakal kembali dilepas Setan Merah di bursa transfer.
Namun, periode pramusim kali ini mereka jadikan momen rekonsiliasi.
Peluang Sancho malah lebih besar untuk dipertahankan melihat perannya yang masih dibutuhkan Ten Hag.
Pemain jebolan akademi Man City selalu dimainkan dalam tiga uji coba terakhir United.
Sancho menjadi bagian integral dalam skuad The Red Devils selama agenda tur ke Amerika Serikat.
Ten Hag membenarkan situasi mereka yang kembali akur setelah berkonflik musim lalu.
“Kami sudah melupakan itu semua dan kami berbicara segala hal tentang ini,” ujar Ten Hag dikutip dari laman ESPN.
“Kami saling mengetahui seperti apa standarnya dan bagaimana kami ingin bekerja, berkolaborasi, dan kami membutuhkan tim yang baik.”
“Kami berbicara soal standar, level, kemampuan.”
“Ketika mengambil alih tim, Anda membutuhkan pemain bagus untuk membangun tim yang baik.”
“Dan dia jelas merupakan pemain yang sangat bagus,” tutur eks pelatih Ajax.
Ten Hag tidak mau mengulas masalah dengan Sancho, melainkan fokus mengeluarkan kemampuan terbaiknya guna membantu tim.
Apakah si pemain sendiri benar-benar meminta maaf kepada Ten Hag?
“Saya pikir kami telah mengatakan semuanya soal hal itu, jadi kami melupakannya,” imbuh pria Belanda.
“Saya pikir dalam pernyataan kami, semua sudah jelas dan nyata,” tutur Ten Hag lagi.
Selepas membawa Man United juara Piala FA musim lalu, sang pelatih memang menargetkan pencapaian lebih baik.
Finis di peringkat 8 klasemen Liga Inggris tidak bisa diterima secara baik oleh publik Old Trafford.
Kehadiran Sancho sebagai penambah kekuatan di tim akan mendukung agenda kebangkitan tersebut.
Dari situ Ten Hag percaya kombinasi para pemain berkualitas yang sudah ada di skuad dengan sederet rekrutan anyar top bakal mendatangkan kesuksesan.
Dia yakin akan memiliki tim yang mampu mengikis jurang kualitas dengan para rival yang lebih dominan di Liga Inggris beberapa musim terakhir.
“Saya menilai kami mampu bersaing dengan tim-tim terbaik di Inggris,” lanjut Ten Hag.
“Kemudian Anda mencoba bersaing dengan tim terbaik di dunia, seperti contohnya Real Madrid, mereka tim yang sangat bagus.”
“Tapi Premier League levelnya sangat tinggi dan kami mampu bersaing dengan mereka.”
“Tantangan kami sekarang adalah melakukan ini secara lebih konsisten,” ujarnya.
Musim lalu Man United mengompensasi kinerja buruk di liga dengan trofi Piala FA.
Misi Ten Hag sekarang mendongkrak kinerja pasukannya di berbagai front kompetisi.
Adapun agenda uji coba Man United di AS masih berlanjut dengan duel klasik versus Liverpool di Columbia, Minggu (3/8/2024) waktu setempat. (*)

Kabupaten Sidrap
Pemkab Sidrap dan Unhas Jalin Kerja Sama Strategis untuk Perkuat Pembangunan Daerah

KITASULSEL.COM, MAKASSAR — Pemerintah Kabupaten Sidenreng Rappang (Sidrap) menjalin kemitraan strategis dengan Universitas Hasanuddin (Unhas) dalam rangka memperkuat pembangunan daerah melalui pengembangan sumber daya manusia (SDM) dan peningkatan layanan masyarakat.
Kerja sama ini secara resmi ditandai dengan penandatanganan Nota Kesepahaman (MoU) oleh Rektor Unhas, Prof. Jamaluddin Jompa, dan Bupati Sidrap, Syaharuddin Alrif, di Aula drg. Hj. Halimah Dg. Sikati, Rumah Sakit Gigi dan Mulut Pendidikan (RSGMP) Unhas, Makassar.

Kolaborasi ini merupakan langkah nyata dalam mendukung pelaksanaan tridarma perguruan tinggi, khususnya yang berorientasi pada kebutuhan riil masyarakat. Fokus utama kerja sama mencakup pendidikan vokasi, layanan kesehatan, serta riset terapan yang aplikatif.
“Sidrap adalah contoh nyata bagaimana sinergi antara daerah dan perguruan tinggi bisa saling menguatkan. Kami hadir untuk menjawab tantangan masyarakat, mulai dari layanan dasar kesehatan hingga pengembangan kapasitas SDM,” ujar Prof. Jamaluddin Jompa dalam sambutannya.

Ia menekankan pentingnya kolaborasi ini dalam mewujudkan pembangunan Sulawesi Selatan yang inklusif dan berkelanjutan. Kampus vokasi Unhas juga diharapkan menjadi penggerak utama dalam pelaksanaan program prioritas di tingkat lokal.
Bupati Sidrap, Syaharuddin Alrif, menyampaikan apresiasinya atas kerja sama ini dan menegaskan komitmen Pemkab Sidrap untuk memperkuat sektor-sektor strategis, seperti agama, pendidikan, sosial, ekonomi, budaya, infrastruktur, dan kesehatan.
“Panen tahun ini meningkat dua kali lipat. Ini menjadi momentum bagi kami untuk mempercepat pembangunan yang berbasis nilai dan produktivitas. Kami optimis, dukungan dari Unhas akan memberikan dampak nyata bagi masyarakat Sidrap,” ujarnya.
Ke depan, kedua pihak sepakat untuk mengembangkan berbagai program kolaboratif yang menitikberatkan pada peningkatan kompetensi SDM lokal, optimalisasi layanan pendidikan dan kesehatan, serta pengembangan riset terapan yang memberikan dampak langsung di lapangan.
Penandatanganan MoU ini turut dihadiri oleh Penjabat Sekda Sidrap, Andi Rahmat Saleh, sejumlah pejabat Pemkab Sidrap, serta jajaran pimpinan Universitas Hasanuddin.
-
Politics7 bulan ago
Indo Barometer:Isrullah Ahmad -Usman Sadik Pepet Budiman-Akbar,IBAS-Puspa Tak Terkejar
-
2 tahun ago
Informasi Tidak Berimbang,Dewan Pengurus KKS Kairo Mesir Keluarkan Rilis Kronologi Kejadian di Mesir
-
10 bulan ago
Tangis Haru Warnai Pelepasan Status ASN Hj Puspawati Husler”Tetaplah Kuat Kami Bersamamu”
-
1 tahun ago
Pj Gubernur Bahtiar Paparkan Rencana Pembangunan Sulsel di Depan Presiden Jokowi
-
1 tahun ago
IBAS Is Back: Siap Maju di Kontestasi Pilkada Luwu Timur
-
2 tahun ago
Video Menolak Berjabat Tangan Dengan Seorang Warga Viral ,Ketua DPRD Luwu Timur Dinilai Tidak Mencerminkan Diri Sebagai Wakil Rakyat
-
12 bulan ago
Duet Birokrat dan Legislatif, NasDem Usung Syahar-Kanaah di Pilkada Sidrap
-
2 tahun ago
Dari Kotamobagu, BMR Anies Bertekat Menangkan Anies Baswedan*
You must be logged in to post a comment Login