Connect with us

Luwu Timur

Wabup Puspawati Buka Bimtek Kepala Sekolah: “Guru Bermutu, Lutim Juara”

Published

on

Kitasulsel–LUWUTIMUR  Wakil Bupati Luwu Timur, Dra. Hj. Puspawati Husler, secara resmi membuka kegiatan Bimbingan Teknis (Bimtek) Peningkatan Kompetensi dan Skill Kepala Sekolah guna terwujudnya pendidikan yang berkualitas di Luwu Timur.

Kegiatan bimtek diselenggarakan oleh Paham Institute Sulawesi Selatan (Sulsel), bertempat di Meeting Room Hotel New Harapan Palopo, Senin (08/09/2025).

Dalam sambutannya, Wabup Puspawati menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada Paham Institute Sulsel atas inisiatif dan kerjasamanya dalam menyelenggarakan kegiatan ini guna meningkatkan mutu pendidikan di Luwu Timur.

“Saya mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Paham Institute Sulsel atas inisiatif dan kerjasamanya,” ungkap Wabup Puspawati.

“Terima kasih juga kepada seluruh Kepala Sekolah yang hadir, yang menunjukkan komitmen tinggi untuk terus belajar dan meningkatkan kompetensi diri demi kemajuan pendidikan di Luwu Timur,” tambahnya.

BACA JUGA  Wabup Luwu Timur Tutup Turnamen Sepak Bola Juddin Cup I di Desa Jalajja

Menurut Wabup Puspawati, pelaksanaan bimtek ini merupakan wujud nyata komitmen bersama dalam mewujudkan visi “Guru Bermutu, Luwu Timur Juara”.

Ia menegaskan bahwa, guru yang bermutu adalah kunci utama untuk melahirkan generasi penerus yang unggul dan berdaya saing, sehingga peran kepala sekolah sebagai pemimpin sekolah sangatlah penting.

“Saya berharap Bapak dan Ibu Kepala Sekolah dapat memanfaatkan setiap sesi bimtek ini dengan maksimal, memperkaya pengetahuan, mengasah keterampilan, dan saling berbagi pengalaman. Jadilah agen perubahan yang membawa inovasi dan semangat baru bagi para guru dan siswa,”harap Wabup Puspawati.

Terakhir, Wabup juga menekankan agar ilmu yang diperoleh tidak hanya berhenti disini, tetapi benar-benar diterapkan di sekolah masing-masing untuk menciptakan lingkungan belajar yang inspiratif, inklusif, dan menyenangkan.

BACA JUGA  Tabligh Akbar di Masjid Babul Khaer Semarak, Kehadiran Ulama Tarim Yaman Disambut Antusias Jamaah Luwu Timur

“Semoga kegiatan ini berjalan lancar dan membawa manfaat yang besar bagi kemajuan pendidikan di Kabupaten Luwu Timur,” tandasnya.

Sebagai informasi, Kegiatan ini dilanjutkan dengan paparan materi oleh lima narasumber, yang kemudian diteruskan dengan sesi diskusi.

Nampak hadir, Wakil Rektor I Universitas Andi Djemma, Pembina dan Ketua Paham Institute Sulsel, Kabid Pembinaan SMP dan Kabid SD Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Luwu Timur beserta jajarannya, para panitia, serta para peserta bimtek yang terdiri dari Kepala Sekolah SMP dan SD se-Kabupaten Luwu Timur. (*)

Continue Reading
Click to comment

You must be logged in to post a comment Login

Leave a Reply

Luwu Timur

Bupati Luwu Timur Tinjau Pasar Tapuondau Sorowako, Siap Lakukan Penataan dan Perbaikan Fasilitas

Published

on

Kitasulsel–Luwutimur Bupati Luwu Timur, Irwan Bachri Syam, melakukan kunjungan kerja dengan meninjau langsung aktivitas perdagangan di Pasar Tapuondau, Desa Sorowako, Kecamatan Nuha, pada Jumat (9/1/2026). Kunjungan ini dilakukan sebagai bentuk perhatian pemerintah daerah terhadap kondisi pasar rakyat serta untuk menyerap langsung aspirasi para pedagang.

Pasar Tapuondau yang beroperasi setiap hari Jumat tersebut tampak ramai oleh aktivitas jual beli. Kehadiran Bupati Irwan disambut hangat oleh para pedagang dan masyarakat. Didampingi Camat Nuha, Arief Fadillah Amier, Bupati menyempatkan diri berkeliling kios, menyapa para pedagang, serta berdialog santai terkait kondisi pasar dan kendala yang dihadapi para penjual.

Dalam dialog tersebut, sejumlah pedagang menyampaikan berbagai keluhan, mulai dari kondisi fasilitas pasar yang mulai rusak hingga penataan area jualan yang dinilai kurang tertib, khususnya pada area penjualan ikan. Bupati Irwan pun mendengarkan langsung masukan tersebut dan menegaskan komitmen pemerintah daerah untuk melakukan pembenahan.

BACA JUGA  Pemkab Luwu Timur Serahkan 247 Unit Alsintan untuk Perkuat Produktivitas Petani

Bupati Irwan menyampaikan bahwa Pasar Tapuondau memiliki peran penting sebagai pusat perputaran ekonomi masyarakat Sorowako dan sekitarnya. Oleh karena itu, penataan pasar menjadi prioritas agar aktivitas perdagangan dapat berjalan lebih nyaman, aman, dan tertata dengan baik.

“Pasar ini sangat strategis dan menjadi tempat bergantungnya banyak masyarakat. Kita ingin pasar ini lebih tertata, bersih, nyaman, dan layak bagi pedagang maupun pengunjung,” ujar Bupati Irwan di sela-sela peninjauan.

Ia menjelaskan, beberapa fasilitas pasar sudah memerlukan pembenahan, terutama di area penjualan ikan yang kondisinya dinilai kurang memadai. Selain itu, penataan parkiran dan bangunan pasar juga akan menjadi perhatian pemerintah daerah ke depan.

“Untuk bagian penjual ikan akan kita perbaiki karena sudah ada beberapa fasilitas yang rusak. Selain itu, parkiran dan bangunan pasar akan ditata dan dikembangkan agar fungsi pasar bisa dimaksimalkan,” tegasnya.

BACA JUGA  Sidak di Dinas Sosial, Bupati Irwan Tegaskan Pentingnya Disiplin Pegawai

Menurut Bupati, penataan pasar tidak hanya bertujuan memperbaiki fisik bangunan, tetapi juga untuk menciptakan lingkungan pasar yang lebih sehat dan mendukung kelancaran aktivitas ekonomi masyarakat. Ia berharap, dengan perbaikan tersebut, daya tarik Pasar Tapuondau dapat meningkat dan memberikan dampak positif bagi pendapatan pedagang.

Usai meninjau Pasar Tapuondau, Bupati Irwan Bachri Syam melanjutkan agenda dengan meninjau lokasi pembangunan Koperasi Desa Merah Putih Sorowako. Kunjungan ini merupakan bagian dari upaya pemerintah daerah dalam memperkuat ekonomi desa melalui pengembangan kelembagaan koperasi serta sektor perdagangan rakyat.

Bupati menilai keberadaan koperasi desa sangat penting sebagai wadah penguatan ekonomi masyarakat, khususnya dalam mendukung usaha kecil dan menengah di wilayah Sorowako. Ia berharap koperasi tersebut nantinya dapat dikelola secara profesional dan memberikan manfaat nyata bagi warga.

BACA JUGA  RSUD I We Cudai Atue Jalani Visitasi untuk Penerbitan SIO

“Penguatan ekonomi desa harus dilakukan secara berkelanjutan. Koperasi ini diharapkan menjadi motor penggerak ekonomi masyarakat dan bersinergi dengan keberadaan pasar rakyat,” pungkasnya.

Kunjungan kerja ini menunjukkan komitmen Pemerintah Kabupaten Luwu Timur dalam meningkatkan kualitas infrastruktur pasar serta mendorong pertumbuhan ekonomi desa demi kesejahteraan masyarakat.

Continue Reading

Trending