Connect with us

Kabupaten Sidrap

Bupati Sidrap, Syaharuddin Alrif Tegur Honorer Tinggalkan Barisan Saat Apel

Published

on

Kitasulsel–SIDRAP Hari pertama masuk kerja pasca libur lebaran, Bupati Sidrap Syaharuddin Alrif langsung memimpin apel akbar ASN dan Non ASN di lapangan upacara kantor SKPD, Selasa (8/4/2025)

Saat apel berlangsung dan memberikan sambutan, Bupati Sidrap melihat ada beberapa peserta apel atau Non Aparatur Sipil Negara (ASN) sedang meninggalkan barisan dan berteduh hingga mendapatkan teguran.

“Tolong itu yang meninggalkan barisan di ujung sana, Inspektorat tolong catat semua namanya. Kita lagi apel jangan tinggalkan barisan, kita baru saja bicara tentang kedisiplinan masih melakukan hal seperti itu” tegurnya.

Atas kejadian tersebut, ia langsung meminta kepada inspektorat untuk mencatat nama-nama Non ASN untuk diberikan teguran keras.

BACA JUGA  Bupati Sidrap Lepas 24 Atlet Basket untuk Berlaga di Pra Porprov Makassar

Hal itu dilakukan agar ASN maupun Non ASN untuk dapat memiliki sikap disiplin dan dapat mencerna setiap arahan yang diberikan.

“Garis besarnya, kalau anda memberikan kinerja yang terbaik, maka satu yang anda minta, maka sepuluh yang akan saya berikan. Tapi kalau apa yang saya sampaikan tadi anda tidak mendengar dan mengaggap itu hanya angin lalu, maka hari ini anda melanggar, saya pastikan sore harinya saya akan beri sanksi” Terangnya

Syaharuddin juga menegaskan bahwa sikap yang ia ambil merupakan tanggung jawabnya sebagai pimpinan tertinggi bersama wakil bupati.

“Tidak ada kata main-main, ini soal tanggung jawab dan amanah yang saya terima, semua yang tercatat namanya sebagai aparat pemerintah menjadi tanggung jawab saya sebagai pimpinan tertinggi di kabupaten sidrap” tegas, Syahruddin Alrif.

BACA JUGA  Wabup Nurkanaah Pantau Kerja Bakti ASN di Kompleks SKPD

Usai memimpin apel, Syaharuddin Alrif didampingi Wakil Bupati, Nurkanaah dan Pj. Sekda Sidrap, Andi Rahmat beserta jajaran BKPSDM mengecek satu persatu absensi kehadiran ASN dan Non ASN lingkup Pemkab Sidrap. (*)

Continue Reading
Click to comment

You must be logged in to post a comment Login

Leave a Reply

Kabupaten Sidrap

Pemkab Sidrap Gelar Rakor Perencanaan Keuangan dan RBA Puskesmas Tahun 2026

Published

on

Kitasulsel.com SIDRAP – Pemerintah Kabupaten Sidenreng Rappang (Sidrap) melalui Dinas Kesehatan menggelar rapat koordinasi dan perencanaan keuangan dalam rangka menindaklanjuti penyusunan Rencana Bisnis Anggaran (RBA) serta pendapatan Puskesmas Tahun 2026. Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Bupati Sidrap, Syaharuddin Alrif, dan berlangsung di Aula Saromase, Kompleks SKPD Sidrap, Kelurahan Batu Lappa, Kecamatan Watang Pulu, Kamis (8/1/2026).

Dalam rapat tersebut, Bupati Syaharuddin didampingi Sekretaris Daerah Sidrap Andi Rahmat Saleh, Asisten Administrasi Umum Nasruddin Waris, Pelaksana Tugas Kepala Dinas Kesehatan Ishak Kenre, Kepala Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Rohady Ramadhan, Kepala Badan Perencanaan Pembangunan, Riset, dan Inovasi Daerah (Bapperida) Herwin, serta Pelaksana Tugas Kepala Badan Keuangan dan Aset Daerah (BKAD) Sunandar.

BACA JUGA  Bupati Sidrap Ingin Bangun Birokrasi Berbasis Cinta dan Kasih Sayang

Rapat koordinasi ini diikuti oleh para pejabat lingkup Dinas Kesehatan, Direktur RSUD, kepala UPT Puskesmas se-Kabupaten Sidrap, kepala tata usaha, serta pengelola keuangan Puskesmas. Forum tersebut menjadi wadah konsolidasi dalam menyelaraskan kebijakan dan perencanaan keuangan sektor kesehatan daerah.

Bupati Syaharuddin Alrif menyampaikan bahwa rapat ini merupakan forum strategis antara pemerintah daerah dan jajaran Dinas Kesehatan untuk mengoptimalkan pelayanan kesehatan kepada masyarakat. Ia menekankan pentingnya sinergi dan perencanaan yang matang guna mendukung peningkatan mutu layanan kesehatan di Kabupaten Sidrap.

“Sinergi dan perencanaan yang matang sangat penting dalam mendukung peningkatan mutu layanan kesehatan masyarakat,” tegas Syaharuddin.

Ia juga mengapresiasi berbagai perubahan dan kemajuan yang telah dilakukan jajaran Dinas Kesehatan, baik dari sisi praktik pelayanan maupun penyesuaian kebijakan di lapangan. Menurutnya, capaian tersebut perlu terus dijaga dan ditingkatkan melalui pengelolaan keuangan yang profesional.

BACA JUGA  Bupati Sidrap Lanjutkan Program “Bermalam di Desa” di Pitu Riase, Salurkan BLT dan Bibit Tanaman Unggulan

“Capaian tersebut perlu terus dijaga dan ditingkatkan melalui pengelolaan keuangan yang baik,” sambungnya.

Lebih lanjut, Syaharuddin menegaskan bahwa pengelolaan keuangan sektor kesehatan harus dilakukan secara akuntabel, transparan, dan sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan, khususnya dalam pengelolaan Badan Layanan Umum Daerah (BLUD) Puskesmas.

“Perencanaan anggaran harus disusun secara realistis, terukur, dan berorientasi pada kebutuhan pelayanan dasar masyarakat,” tandasnya.

Sementara itu, Plt Kepala Dinas Kesehatan Sidrap, Ishak Kenre, menjelaskan bahwa kegiatan tersebut merupakan tindak lanjut penyusunan RBA Puskesmas Tahun 2026 agar sejalan dengan prinsip akuntabilitas dan transparansi pengelolaan keuangan BLUD.

“Rapat ini juga menjadi sarana koordinasi perencanaan keuangan antara Dinas Kesehatan, Puskesmas, RSUD, dan unit terkait,” tutur Ishak.

BACA JUGA  Penyerapan Beras Capai 94 Persen, BULOG Sidrap Tuai Apresiasi

Ia menambahkan, rapat ini digunakan untuk mengevaluasi dokumen dan kinerja keuangan Puskesmas, khususnya RBA Tahun 2024, 2025, dan 2026. Selain itu, dibahas pula laporan realisasi pendapatan, belanja, dan pembiayaan Puskesmas Tahun 2024 dan 2025 sebagai dasar penyusunan perencanaan anggaran tahun berikutnya.

Rapat koordinasi tersebut diisi dengan presentasi para kepala Puskesmas yang memaparkan kondisi keuangan, capaian kinerja, serta rencana anggaran masing-masing unit kerja untuk Tahun 2026, sebagai upaya mewujudkan layanan kesehatan yang berkualitas dan berkelanjutan di Kabupaten Sidrap.

Continue Reading

Trending