DISKOMINFO KAB SIDRAP
Bupati Sidrap: Aktivitas Tambang Harus Patuhi Regulasi dan Tidak Rugikan Masyarakat
Kitasulsel–SIDRAP Bupati Sidrap H Syaharuddin Alrif menegaskan, pemerintah daerah akan mengawal pengelolaan tambang yang bertanggung jawab dan berkelanjutan.
Hal itu disampaikan saat audiensi dengan Balai Pompengan dan Dinas Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Provinsi Sulawesi Selatan, Rabu (19/3/2025), di ruang kerja bupati Sidrap.
Bupati menegaskan, investasi tambang tidak ditolak, tetapi harus berjalan sesuai aturan dan tidak merugikan masyarakat.
“Kami tidak menolak investasi pertambangan, tetapi kami ingin memastikan bahwa setiap aktivitas tambang harus mematuhi regulasi dan tidak merugikan lingkungan serta masyarakat,” tegas Syaharuddin.
Untuk itu, ia menyatakan akan terus bekerja sama dengan ESDM dan Balai Pompengan untuk memastikan pengelolaan tambang yang lebih baik.
Di kesempatan itu perwakilan Balai Pompengan menyoroti pengelolaan sumber daya air di wilayah tambang untuk mencegah pencemaran.
Sementara pihak ESDM menegaskan pengawasan akan terus dilakukan, sembari mendorong praktik tambang yang ramah lingkungan.
Turut hadir dalam audiensi tersebut, Asisten Ekbang Siara Barang, Kepala Dinas Lingkungan Hidup Muhammad Yusuf, dan Kepala Dinas PSDA Andi Safari Renata. (*)
DISKOMINFO KAB SIDRAP
Jalur Beton 3 Kilometer di Rappang Disulap Jadi Kanvas Raksasa, Pelajar Sidrap Unjuk Karya untuk Dunia
Kitasulsel–Sidrap Jalur beton di sebelah utara Pasar Baru Rappang, Kecamatan Panca Rijang, Kabupaten Sidrap, disulap menjadi kanvas raksasa sepanjang tiga kilometer dalam kegiatan Gerakan Seni Kolektif Pelajar Sidrap untuk Dunia, Rabu (21 Januari 2026).
Mengusung motto “Ayo Berkarya Berawal di Sini, Wujudkan Generasi Emas”, gerakan seni ini menampilkan kolaborasi goresan kuas ribuan pelajar yang membentang di jalur ramai. Selain menjadi ruang ekspresi kreativitas, kegiatan ini juga memperindah kawasan dan berpotensi menjadi destinasi wisata baru di Kabupaten Sidrap.
Kegiatan tersebut secara resmi dibuka oleh Wakil Bupati Sidrap, Nurkanaah, yang turut menggoreskan kuas bersama para peserta sebagai simbol dukungan pemerintah daerah terhadap kreativitas generasi muda.
Turut hadir dalam kegiatan ini Ketua DPRD Sidrap Takyuddin Masse, Kepala Dinas Lingkungan Hidup Muhammad Yusuf, Sekretaris Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Nurhidayah, serta Camat Panca Rijang Faradilla Bakri beserta jajaran. Tampak pula para kepala sekolah tingkat SD, SMP, dan MTs se-Kabupaten Sidrap, yang menunjukkan kuatnya dukungan lembaga pendidikan terhadap pengembangan seni pelajar.
Ketua Panitia Pelaksana, Rahmat Perdana, menjelaskan bahwa kegiatan ini diikuti oleh ribuan peserta dari tingkat SD, SMP, MTs, dan sederajat se-Kabupaten Sidrap.
“Para peserta menyalurkan kreativitas dan inovasi mereka dengan melukis di kanvas jalan beton sepanjang kurang lebih tiga kilometer,” terangnya.
Dalam sambutannya, Wakil Bupati Nurkanaah menyampaikan apresiasi atas kreativitas para pelajar serta kerja keras panitia dan para guru pendamping. Ia menilai kegiatan tersebut memiliki potensi untuk dikenal hingga ke tingkat nasional bahkan internasional, jika mendapat dukungan bersama.
“Insya Allah kegiatan hari ini bisa dikenal lebih luas jika kita semua turut mensupport. Salah satu caranya sederhana, yakni dengan membagikan foto dan video di media sosial,” ujar Nurkanaah.
Ia menambahkan, lokasi kegiatan berada di jalur yang kerap dilalui masyarakat dan para pelari, sehingga keberadaan lukisan di sepanjang jalan tersebut diharapkan mampu menambah daya tarik kawasan.
“Dengan adanya kegiatan ini, kami berharap jalur ini semakin indah sekaligus meningkatkan daya tarik wisata daerah,” jelasnya.
Di akhir sambutan, Nurkanaah menyampaikan terima kasih dan apresiasi kepada para guru, panitia pelaksana, serta seluruh peserta atas dedikasi dan partisipasi dalam menyukseskan Gerakan Seni Kolektif Pelajar Sidrap untuk Dunia.
-
Nasional7 bulan agoAndi Syakira Harumkan Nama Sidrap, Lolos ke Panggung Utama Dangdut Academy 7 Indosiar,Bupati SAR:Kita Support Penuh!
-
2 tahun agoInformasi Tidak Berimbang,Dewan Pengurus KKS Kairo Mesir Keluarkan Rilis Kronologi Kejadian di Mesir
-
Politics1 tahun agoIndo Barometer:Isrullah Ahmad -Usman Sadik Pepet Budiman-Akbar,IBAS-Puspa Tak Terkejar
-
2 tahun agoTangis Haru Warnai Pelepasan Status ASN Hj Puspawati Husler”Tetaplah Kuat Kami Bersamamu”
-
2 tahun agoPj Gubernur Bahtiar Paparkan Rencana Pembangunan Sulsel di Depan Presiden Jokowi
-
3 tahun agoVideo Menolak Berjabat Tangan Dengan Seorang Warga Viral ,Ketua DPRD Luwu Timur Dinilai Tidak Mencerminkan Diri Sebagai Wakil Rakyat
-
3 tahun agoDari Kotamobagu, BMR Anies Bertekat Menangkan Anies Baswedan*
-
2 tahun agoIBAS Is Back: Siap Maju di Kontestasi Pilkada Luwu Timur










You must be logged in to post a comment Login