Connect with us

Luwu Timur

Safari Ramadhan Hari Kedua Pemkab Lutim di Nuha, Diawali dengan Penyerahan Bantuan Baznas

Published

on

Kitasulsel–LUWUTIMUR Pemerintah Kabupaten Luwu Timur melanjutkan rangkaian Safari Ramadhan 1446 Hijriah dengan menggelar kegiatan hari kedua di Kecamatan Nuha. Acara yang berlangsung di halaman Masjid Al-Hijrah, Villa Danau Matano, Kamis (07/03/2025) ini, diawali dengan penyerahan bantuan dari Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) kepada 10 anak yatim piatu.

Bupati Luwu Timur, H. Irwan Bachri Syam, didampingi Wakil Bupati, Hj. Puspawati Husler, secara langsung menyerahkan bantuan tersebut sebagai bentuk kepedulian kepada masyarakat yang membutuhkan.

Turut hadir dalam kegiatan ini, Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Luwu Timur, Budi Nugraha, Anggota DPRD Sulsel, dr. Ani Nurbani yang juga merupakan istri Bupati, Sekretaris Daerah (Sekda) Luwu Timur, H. Bahri Suli, beserta jajaran Pemerintah Daerah Lutim, Wakapolres Lutim, Camat Nuha, para kepala desa, tokoh agama, pemuda, dan masyarakat setempat.

BACA JUGA  Momentum FSKN, Kedatuan Luwu dan Pemkab Lutim Sepakat Lestarikan Warisan Budaya

Dalam sambutannya, Bupati Irwan Bachri Syam mengungkapkan rasa terima kasih dan kebanggaannya kepada masyarakat Kecamatan Nuha atas dukungan dan doa dalam mendukung pembangunan di Luwu Timur.

“Alhamdulillah, proses Pilkada kemarin berjalan dengan baik dan lancar. Walaupun Luwu Timur sempat dikategorikan sebagai zona merah oleh pemerintah provinsi, namun kita berhasil menjaga situasi tetap aman dan kondusif,” ujarnya.

Lebih lanjut, Bupati menekankan bahwa, keberagaman di Luwu Timur merupakan kekuatan dalam menjaga persatuan dan keharmonisan.

“Masyarakat kita majemuk, terdiri dari berbagai suku dan agama. Justru dengan keberagaman inilah kita semakin kuat dan bersatu dalam membangun daerah ini,” tambahnya.

Pada kesempatan itu, Bupati juga mengajak masyarakat Kecamatan Nuha untuk terus mendukung program-program pemerintah daerah yang telah dirancang sesuai dengan visi-misi pembangunan.

BACA JUGA  Hadir Langsung di Jambore PKK Sulsel, Wabup Puspawati Beri Motivasi Kader Lutim

“Saat ini, kami memiliki 113 program yang akan kami realisasikan untuk masyarakat Luwu Timur, sesuai dengan janji politik kami. Oleh karena itu, kami mohon doa dan dukungan dari seluruh elemen masyarakat, termasuk jajaran OPD,” ungkapnya.

Setelah sambutan, acara dilanjutkan dengan tauziah Ramadhan yang dibawakan oleh Ustadz Ibnu Hajar, diikuti dengan buka puasa bersama, shalat Maghrib, Isya, serta Tarawih berjamaah. Beberapa pejabat Pemda Lutim melaksanakan shalat di masjid yang telah ditentukan.

Safari Ramadhan Pemerintah Kabupaten Luwu Timur akan terus berlanjut ke kecamatan-kecamatan lainnya sebagai bagian dari komitmen dalam menyebarkan keberkahan dan mempererat ukhuwah Islamiyah di bulan suci Ramadhan. (*)

Continue Reading
Click to comment

You must be logged in to post a comment Login

Leave a Reply

Luwu Timur

Tahap Pertama, 4.244 Mahasiswa Lutim Terima Rp 3 juta Lewat Program Kartu Pintar

Published

on

Kitasulsel–LUWUTIMUR Bupati Luwu Timur, Irwan Bachri Syam bersama Wakil Bupati Luwu Timur, Puspawati Husler menyalurkan Kartu Lutim Pintar secara simbolis di Halaman Kantor Bupati, Kamis (30/10/2025).

Bupati Irwan menyampaikan bahwa Pemerintah Kabupaten Luwu Timur terus berkomitmen dalam meningkatkan kualitas pendidikan lewat program beasiswa bagi mahasiswa asal Luwu Timur.

Ia menambahkan bahwa sebanyak 9.823 mahasiswa yang mendaftar pada program beasiswa tersebut.

“Pada tahap pertama, sebanyak 4.244 mahasiswa dinyatakan lolos verifikasi menerima beasiswa senilai Rp 3 juta yang langsung ditransfer ke rekening masing-masing penerima. Sementara tahap kedua, sebanyak 3.225 mahasiswa yang dalam proses verifikasi dan penyaluran beasiswa akan dilakukan pada bulan November mendatang,” ujarnya.

BACA JUGA  Bupati Irwan Paparkan Capaian Tatanan dan Indikator pada KKS 2025

Sementara itu, salah satu mahasiswa penerima beasiswa dari Universitas Islam Negeri (UIN) Alauddin Makassar, Abdullah Fikri Adnan mengatakan sangat antusiasme dengan program Kartu Pintar Lutim Juara.

“Saya sangat bersyukur dan antusias dengan program ini. Program ini sangat membantu kami mahasiswa dalam menunjang pendidikan dan sekiranya program ini terus berlanjut,” ungkapnya.

Adapun penerima Kartu Pintar yang diserahkan secara simbolis yakni Muh Januar Faruq dari Politeknik Sorowako, A. Naurah Mumtazah, AK dari Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar, Nurlaily Fitriani dari Universitas Negeri Makassar, Alifiar Alafariazh Universitas Negeri Palopo, Wulandari AS dari Universitas Negeri Palopo, Abdullah Fikri Adnan dari Uiversitas Islam Negeri Alauddin Makassar, Nurul Fadila dari Universitas Andi Djemma Palopo, Nur Azizah Husin dari Uiversitas Islam Negeri Alauddin Makassar, Diyanti dari Universitas Terbuka Makassar dan Umi Salma dari Stikes Batara Guru Soroaka.

BACA JUGA  Sidak di Dinas Sosial, Bupati Irwan Tegaskan Pentingnya Disiplin Pegawai

Kartu Pintar bukan hanya sekedar kartu identitas atau alat pembayaran, tetapi merupakan solusi strategis untuk mendukung keberlangsungan studi mahasiswa secara finansial. Dengan sistem yang terintegrasi dan modern, kartu ini membuka akses yang lebih luas bagi mahasiswa untuk memperoleh pendidikan. (*)

Continue Reading

Trending

Copyright © 2024 Kitasulsel