Kabupaten Sidrap
SAR-Kanaah Akan Ubah Citra Negatif 4S, Dimulai dari Program Sidrap Berkah

Kitasulsel–SIDRAP PEMKAB SIDRAP – Bupati terpilih Kab Sidrap Syaharuddin Alrif menghadiri Wisuda Sarjana dan Pascasarjana UMS Rappang Tahun 2024, di Auditorium H Zaini Razak, Selasa 24/12. Syahar hadir didampingi Wabup terpilih Nur Kanaah.
Dalam sambutannya, Syahar yang juga Ketua IKA dan Anggota BPH UMS Rappang, memberi ucapan selamat kepada 332 wisudawan. Ia juga sekaligus berterimakasih pada keluarga besar Muhammadiyah, atas doa dan dukungan sehingga ia sukses terpilih sebagai Bupati.

“Kewajiban saya untuk berkontribusi pada UMS Rappang. Kita ingin ada jurusan kedokteran umum di kampus ini, dan jurusan kedokteran gigi di ITKesMu. Rugi saya 5 tahun jadi bupati jika tidak mewujudkan ini,” tegas Syahar.
Syahar bertekad mengembalikan citra Sidrap sebagai Kota Pendidikan terbaik di Sulsel. Sekaligus mengubah citra negatif Sidrap selama ini.

“Rekam ini baik-baik. citra 4S ini akan kita ubah jadi Sidrap Berkah, Sidrap Bersinar, Sidrap Bersih, Sidrap Aman, dan Sidrap Religius. Kita mulai dengan melaksanakan program Sidrap Berkah di malam tahun baru ini,” urai Sekretaris Nasdem Sulsel ini.
518 masjid akan menggelar salat berjamaah, zikir, membaca Alquran, pengajian, serentak pada malam tahun baru. Ini akan dilanjutkan setiap malam jumat.
Terakhir ia berpesan agar alumni UMS Rappang memilih berwirausaha dan membuka lapangan kerja. Pemda Sidrap telah menyiapkan sejumlah program pemberdayaan untuk menyerap alumni dalam dunia kerja. (*)
Kabupaten Sidrap
Pemkab Sidrap Dukung Penuh Program Santri Bahagia 2025

KITASULSEL.COM, SIDRAP — Pemerintah Kabupaten Sidenreng Rappang (Sidrap) menunjukkan komitmen kuat dalam pengembangan sumber daya manusia berbasis keagamaan melalui dukungan terhadap program Santri Bahagia Sidrap 2025. Program ini merupakan hasil kolaborasi Masjid Kapal Munzalan Sarang Lebah Sidrap bersama Pasukan Amal Saleh (Paskas) Sidrap.
Komitmen tersebut disampaikan langsung oleh Bupati Sidrap, Syaharuddin Alrif, saat menerima penggagas kegiatan di ruang kerjanya, Kelurahan Batulappa, Kecamatan Watang Pulu, pada Kamis (24/4/2025).

“Kegiatan ini merupakan inisiatif yang positif, meskipun selama ini belum banyak diketahui publik. Sebagai bentuk dukungan, kami akan hadir dalam acara Santri Bahagia 2025 dan melakukan koordinasi agar kegiatan ini dapat terpublikasikan dengan lebih luas,” ujar Syaharuddin.
Ia juga menyampaikan apresiasi tinggi atas inisiatif yang dinilai sejalan dengan visi pemerintah daerah dalam membentuk generasi muda yang tangguh, religius, dan berkualitas.

“Pemkab Sidrap siap bersinergi dalam mendukung sarana, prasarana, serta pendampingan berkelanjutan bagi para santri,” tambahnya.
Bupati juga menekankan pentingnya pendataan anak-anak yang putus sekolah karena kendala biaya, agar dapat segera dicarikan solusi. Selain itu, ia mendorong agar anak-anak yang memiliki bakat diarahkan untuk mengikuti ajang kompetisi seperti Seleksi Tilawatil Qur’an dan Hadist.
Pajrin Arif, perwakilan penggagas, menjelaskan bahwa puncak program Santri Bahagia Sidrap 2025 akan digelar pada Sabtu, 3 Mei 2025 di halaman Masjid Kapal Munzalan Sarang Lebah, Jl. Harapan, Rappang, Kecamatan Panca Rijang. Acara tersebut akan menghadirkan 200 anak yatim penghafal Al-Qur’an.
“Program ini mencakup upaya membahagiakan, melayani, dan memuliakan mereka dengan ikhlas. Seluruh kegiatan dilaksanakan secara swadaya,” ungkap Pajrin.
Sejak tahun 2020, pihaknya rutin mengadakan kegiatan sosial keagamaan seperti pengumpulan infak beras, prasmanan Jumat, Jumat Berbagi untuk pondok pesantren, penyediaan makanan siap saji untuk buka puasa Senin-Kamis, hingga kurban tahunan.
Program Santri Bahagia Sidrap 2025 diharapkan menjadi tonggak penting dalam pembinaan generasi muda Sidrap yang berakhlak mulia dan berdaya saing.
-
Politics7 bulan ago
Indo Barometer:Isrullah Ahmad -Usman Sadik Pepet Budiman-Akbar,IBAS-Puspa Tak Terkejar
-
2 tahun ago
Informasi Tidak Berimbang,Dewan Pengurus KKS Kairo Mesir Keluarkan Rilis Kronologi Kejadian di Mesir
-
10 bulan ago
Tangis Haru Warnai Pelepasan Status ASN Hj Puspawati Husler”Tetaplah Kuat Kami Bersamamu”
-
1 tahun ago
Pj Gubernur Bahtiar Paparkan Rencana Pembangunan Sulsel di Depan Presiden Jokowi
-
1 tahun ago
IBAS Is Back: Siap Maju di Kontestasi Pilkada Luwu Timur
-
2 tahun ago
Video Menolak Berjabat Tangan Dengan Seorang Warga Viral ,Ketua DPRD Luwu Timur Dinilai Tidak Mencerminkan Diri Sebagai Wakil Rakyat
-
11 bulan ago
Duet Birokrat dan Legislatif, NasDem Usung Syahar-Kanaah di Pilkada Sidrap
-
2 tahun ago
Dari Kotamobagu, BMR Anies Bertekat Menangkan Anies Baswedan*
You must be logged in to post a comment Login