Connect with us

Pemkot Makassar

Indira Yusuf Ismail Dampingi Iriana Jokowi Dalam Bimtek Hortikultura dan Tinjau Produk Kerajinan di Makassar

Published

on

Kitasulsel–Makassar Ketua TP PKK Kota Makassar, Indira Yusuf Ismail, lanjut mendampingi Iriana Jokowi serta anggota Organisasi Aksi Solidaritas Era Kabinet Indonesia Maju (OASE KIM) dalam serangkaian kegiatan lainnya pada hari pertama kunjungan kerjanya di Kota Makassar, Kamis siang (22/8/2024).

Sebelumnya, Indira terlebih dulu bersama Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto menyambut kedatangan dan mendampingi Ibu Negara Iriana Jokowi dalam agenda edukasi bahaya narkotika kepada pelajar di Hotel Four points by Sheraton.

Agenda kedua dalam kunker Iriana Jokowi dan Anggota OASE KIM adalah menghadiri Bimbingan Teknis (Bimtek) Pengelolaan Komoditas Hortikultura Skala Rumah Tangga.

Dalam kegiatan tersebut, Ibu Negara Iriana Jokowi beserta rombongan disambut oleh Menteri Pertanian, Andi Amran Sulaiman, serta pengurus Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Provinsi Sulawesi Selatan.

BACA JUGA  Pj Sekda Buka Forum Perangkat Daerah Dinas PU Makassar

Indira sebagai Ketua TP PKK Kota Makassar menuturkan, kehadiran Iriana Jokowi menandai pentingnya peran hortikultura dalam pemberdayaan masyarakat dan kemandirian pangan keluarga.

Indira mendampingi Iriana Jokowi dan Anggota OASE KIM selama Bimtek berlangsung. Kehadiran Iriana yang mampu berinteraksi dengan para peserta, memberikan dukungan dan motivasi kepada mereka.

Pada Bimtek itu, Iriana Jokowi juga menyerahkan 20 tempat sampah tematik kepada para peserta sebagai bagian dari komitmennya terhadap pelestarian lingkungan.

Usai acara Bimtek, Indira bersama Iriana Jokowi dan rombongan meninjau produksi kerajinan emas khas Sulawesi Selatan, memperlihatkan dukungannya terhadap kerajinan lokal.

Kunjungan ini ditutup dengan peninjauan booth Kementerian Pertanian dan Dekranasda Provinsi Sulawesi Selatan, di mana Ibu Negara serta anggota OASE KIM melihat berbagai hasil produksi unggulan dari daerah tersebut.

BACA JUGA  Wali Kota Makassar Ajak Siswa Yayasan Pendidikan Laniang Meneladani Ajaran Rasulullah di Maulid Nabi

Kehadiran Indira sebagai Ketua TP PKK Makassar dalam setiap rangkaian kegiatan ini menunjukkan komitmen dan dukungannya terhadap program-program yang mendorong kesejahteraan dan pemberdayaan masyarakat di Makassar.

“Kunjungan Ibu Negara dan OASE KIM memberikan edukasi dan dorongan kepada masyarakat Makassar, khususnya dalam pengembangan hortikultura skala rumah tangga dan penguatan industri kerajinan lokal. Kita harap kegiatan ini dapat membangun kemandirian dan kesejahteraan masyarakat,” harapnya. (*)

Continue Reading
Click to comment

You must be logged in to post a comment Login

Leave a Reply

Pemkot Makassar

Makassar Perkuat Peran Emak-Emak Kreatif dalam Ekonomi Digital Lewat Creators Lab

Published

on

KITASULSEL.COM, MAKASSAR,– Wakil Wali Kota Makassar, Aliyah Mustika Ilham, mendampingi Menteri Ekonomi Kreatif Republik Indonesia, Teuku Riefky Harsya, dalam pembukaan Creators Lab Emak-Emak Matic yang digelar di Hyatt Place, Jalan Jenderal Sudirman, Makassar, pada Rabu (23/4/2025).

Kegiatan ini menjadi bagian dari inisiatif nasional untuk memperkuat peran komunitas kreatif perempuan dalam mendukung pertumbuhan ekonomi digital yang inklusif dan berdaya saing. Dalam sambutannya, Menteri Teuku Riefky Harsya menegaskan pentingnya sinergi antara pemerintah pusat dan daerah dalam mengakselerasi sektor ekonomi kreatif di seluruh Indonesia.

“Kami mengapresiasi inisiatif Pemerintah Kota Makassar melalui Makassar Creative Hub yang memberi ruang bagi talenta lokal, termasuk para emak-emak kreator digital, untuk tumbuh, bersaing, dan memperoleh penghasilan tambahan,” ujar Riefky.

BACA JUGA  Pj Sekda Buka Forum Perangkat Daerah Dinas PU Makassar

Ia juga menekankan bahwa pelibatan perempuan dalam transformasi digital merupakan langkah strategis menuju pemerataan ekonomi kreatif secara nasional.

Sementara itu, Wakil Wali Kota Makassar, Aliyah Mustika Ilham, memberikan apresiasi terhadap komunitas emak-emak matic sebagai pelaku konten digital yang mampu mengangkat potensi lokal. Ia juga mendorong kolaborasi lebih luas dengan Makassar Creative Hub.

“Makassar Creative Hub hadir sebagai ruang kolaboratif bagi pelaku kreatif untuk belajar dan berkembang. Komunitas emak-emak matic adalah bukti bahwa kreativitas bisa menjadi kekuatan ekonomi sekaligus alat pemberdayaan perempuan,” ujarnya.

Acara ini turut dihadiri oleh Gubernur Sulawesi Selatan, Andi Sudirman Sulaiman, Kepala Dinas Pariwisata Kota Makassar, Muhammad Roem, Sekretaris Kementerian Ekonomi Kreatif, Dessy Ruhati, Deputi Kreativitas Digital dan Teknologi, Muhammad Neil El Himam, Direktur Konten Digital, Yuana Rochma, serta Presiden Direktur Tokopedia dan TikTok E-commerce, Melissa Siska Juminto.

BACA JUGA  MGC Pemkot Makassar Diprediksi Diresmikan Desember 2024

Kehadiran berbagai pihak menandai komitmen bersama dalam menjadikan ekonomi kreatif sebagai pilar pembangunan dan sebagai jawaban terhadap tantangan transformasi digital melalui pendekatan kolaboratif.

Continue Reading

Trending

Copyright © 2024 Kitasulsel