Connect with us

Dandim Sidrap beri bantuan kepada Anak Kategori Stunting di wilayah Watang Pulu Sidrap

Published

on

Kitasulsel, Sidrap — Komandan Kodim 1420/Sidrap Rem 141/TP (Letkol Inf Andika Ari Prihantoro, SE., M.I.Pol) didampingi Danramil 1420-04 Watang Pulu, Babinsa dan Bidan Desa setempat mengunjungi secara langsung dan berikan bantuan berupa susu dan makanan bergizi kepada anak kategori stunting di wilayah Kabupaten Sidrap (14/02/23).

Kegiatan tersebut sesuai petunjuk pimpinan dalam hal ini Danrem 141/TP dan Bapak Pangdam XLIV/Hsn, guna mendukung Pemerintah Daerah dalam Percepatan Penurunan Angka Stunting khususnya di wilayah Kabupaten Sidrap yang dilaksanakan di Desa Bangkai Kecamatan Watang Pulu Kabupaten Sidrap.

Dandim mengatakan, Stunting merupakan kondisi gagal tumbuh pada anak balita (bayi di bawah 5 tahun) akibat dari kekurangan gizi kronis sehingga anak terlalu pendek untuk usianya dan merupakan salah satu masalah gizi yang sedang dihadapi di Indonesia. Hal ini menjadi penting karena menyangkut kualitas sumber daya manusia di masa akan datang.

“Saya selaku bapak asuh stunting Kabupaten Sidrap dengan kedatangan saya memberikan bantuan berupa susu dan makanan bergizi kepada anak kategori stunting diwilayah semoga dapat bermanfaat dan menambah gizi”ucapnya.

Dalam kesempatan tersebut Dandim sekaligus mensosialisasikan cara hidup bersih dan sanitasi yang baik dalam kehidupan sehari-hari, dengan harapan kedepan anak anak kategori stunting bisa tumbuh semakin sehat.

“Stunting menjadi prioritas TNI-AD dalam serbuan teritorial serta membantu Pemerintah setempat untuk mengatasi penurunan angka Stunting khususnya di wilayah Kabupaten Sidrap”tegasnya.(win)

Continue Reading
Click to comment

You must be logged in to post a comment Login

Leave a Reply

NEWS

Gandeng Perusahaan Transportasi Raksasa Saudi, PT Annur Travel Perkuat Layanan dengan Penambahan Armada

Published

on

KITASULSEL—MAKKAH — Komitmen Annur Travel dalam meningkatkan kualitas pelayanan jamaah kembali dibuktikan melalui penambahan armada bus operasional di Arab Saudi. Tidak hanya itu, manajemen Annur Travel juga melakukan rebranding terhadap armada bus yang telah lebih dahulu beroperasi, sebagai bagian dari pembenahan layanan secara menyeluruh.

Co Founder PT Annur Maarif, Dr. H. Bunyamin M. Yapid, Lc., M.H., menegaskan bahwa peningkatan dan pembenahan layanan dilakukan secara bertahap dan berkelanjutan, mencakup seluruh aspek pelayanan jamaah, termasuk sarana transportasi di Tanah Suci.

“Pembenahan dan peningkatan layanan terus kami lakukan secara bertahap. Penambahan unit armada baru serta rebranding armada yang sudah ada merupakan bagian dari ikhtiar kami untuk memberikan pelayanan terbaik,” ujar Dr. Bunyamin.

Ia menegaskan bahwa seluruh langkah yang diambil semata-mata ditujukan untuk kenyamanan jamaah.

“Semua ini demi kenyamanan jamaah. Tidak ada maksud lain, karena Allah dan untuk melayani tamu-tamu Allah,” tegasnya.

Kehadiran armada bus baru tersebut semakin menegaskan posisi Annur Travel sebagai pelopor layanan umrah dan haji yang terintegrasi di Arab Saudi. Sebelumnya, Annur Travel tercatat sebagai satu-satunya travel umrah asal Indonesia yang memiliki kantor cabang resmi di Saudi. Kini, Annur kembali mencatatkan sejarah sebagai travel yang memiliki armada bus pribadi khusus untuk operasional jamaah di Makkah dan Madinah.

Langkah strategis ini menjadi catatan spektakuler tersendiri dalam perjalanan Annur Travel. Peningkatan kualitas pelayanan yang konsisten tersebut terbukti berdampak positif terhadap meningkatnya minat masyarakat untuk melaksanakan ibadah umrah dan haji bersama Annur Travel.

Dengan berbagai inovasi dan penguatan layanan di Tanah Suci, Annur Travel terus meneguhkan posisinya sebagai penyelenggara perjalanan ibadah yang mengedepankan profesionalisme, kenyamanan, dan keberkahan dalam melayani jamaah.

Continue Reading

Trending