Connect with us

Bangun Silaturahmi di Hari Imlek, Danny Pomanto Sambangi Tokoh Tionghoa

Published

on

Kitasulsel, Makassar—Wali Kota Makassar, Moh. Ramdhan Pomanto menyambangi kediaman sejumlah tokoh Tionghoa pada perayaan Imlek tahun 2023, Senin (23/1/2023).

Hal ini dilakukan untuk menjalin silaturahmi dan memperkuat toleransi antar umat beragama.

Ada tiga tokoh yang disambanginya. Pertama, Danny sapaan Ramdhan Pomanto berkunjung ke kediaman penasehat hukum papan atas, Lucas. Di sini Danny bertemu dengan Ketua DPRD Kota Makassar, Rudianto Lallo dan beberapa kerabat lainnya.

Mereka berbincang santai sambil menikmati kudapan yang disediakan. Danny pun tak lupa memberikan ucapan dan doa secara khusus kepada tokoh Tionghoa yang merayakan Imlek.

Ke dua, ia mengunjungi kediaman Anggota DPRD Kota Makassar, Eric Horas dan terakhir ia menyambangi rumah kediaman pengusaha gas dan minyak bumi, Ayong di Jalan Letjen Hertasning.

“Selamat merayakan ilImlek, semoga tahun ini penuh berkah, berlimpah rejeki, dan kebaikan berdatangan secara lapang. Seperti lapangnya hati semua tokoh Tionghoa,” ucap Danny.

Ia juga berpesan kepada masyarakat untuk memperkuat toleransi antar umat agar bisa hidup berdampingan sehingga bisa bersama-sama kompak memajukan kota Makassar menjadi lebih baik.

Pada kesempatan yang sama, Danny menyampaikan, menjalin silaturahmi penting untuk memperpanjang umur, saling mendoakan dan memaafkan salah, dan khilaf. Karena menurutnya, ini salah satu kunci untuk Kota Makassar yang lebih aman.

“Kita ramai menyambut. Baik itu Imlek, Natal, Idul Fitri dan Idul Adha nantinya. Semuanya bahagia dan saling mendoakan kebaikan dan berbagi keberkahan,” pungkasnya. (*)

Continue Reading
Click to comment

You must be logged in to post a comment Login

Leave a Reply

POLITIK

Minggu Pagi di Losari, Jalan Sehat PSI Sulsel Berhadiah Rumah hingga Mobil, Dihibur Tabola Bale

Published

on

Kitasulsel—MAKASSAR – Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Sulawesi Selatan mengajak masyarakat untuk menghadiri Jalan Sehat PSI Sulsel yang akan digelar di Anjungan Pantai Losari, Makassar, pada Minggu, 1 Februari 2026, mulai pukul 06.00 WITA.

Kegiatan ini terbuka untuk umum dan menjadi ajang olahraga bersama, silaturahmi, sekaligus hiburan bagi warga. Peserta jalan sehat juga berpeluang membawa pulang berbagai hadiah menarik, mulai dari rumah, sepeda motor, hingga mobil yang telah disiapkan panitia.

Ketua DPW PSI Sulawesi Selatan, Muammar Gandi Rusdi, mengatakan Jalan Sehat PSI merupakan bentuk kehadiran partai di ruang publik dengan pendekatan yang santai dan inklusif.

Menurutnya, PSI ingin membangun kedekatan dengan masyarakat melalui kegiatan positif yang dapat dinikmati semua kalangan, khususnya keluarga dan generasi muda.

Selain jalan sehat, acara ini akan dimeriahkan oleh penampilan Moloccan Soul “Tabola Bale” sebagai guest star, yang siap menghibur peserta dan menambah semarak suasana Minggu pagi di kawasan Pantai Losari.

Muammar Gandi Rusdi menambahkan, kegiatan ini juga menjadi ruang terbuka bagi masyarakat yang ingin mengenal lebih dekat PSI, berdialog, hingga bergabung menjadi bagian dari gerakan politik yang bersih dan berpihak pada kepentingan rakyat.

“PSI adalah rumah terbuka. Kami mengundang siapa saja yang ingin bergerak bersama, dimulai dari hal sederhana seperti olahraga dan kebersamaan,” ujarnya.

PSI Sulawesi Selatan berharap kegiatan Jalan Sehat ini dapat menjadi momentum mempererat hubungan dengan masyarakat, sekaligus menumbuhkan partisipasi publik dalam membangun politik yang lebih sehat dan membumi.

Pendaftaran kegiatan ini dibuka untuk umum dan dapat diakses melalui kanal resmi PSI Sulawesi Selatan.

Dan dilakukan secara daring melalui kode QR yang telah disediakan pada poster resmi acara. Panitia menegaskan bahwa kegiatan ini gratis dan terbuka untuk umum, tanpa dipungut biaya.

Bagi masyarakat yang membutuhkan informasi lebih lanjut, panitia menyediakan layanan kontak admin di nomor +62 812 9981 7000 dan +62 815 3407 7123, serta akun media sosial resmi @psi_sulsel_2025.

Continue Reading

Trending